TIPS Mudah Diterima Upgrade Google Adsense dari Hosted ke Non-Hosted


Seperti yang kalian lihat blog ini sudah menampilkan iklan, tidak seperti sebelumnya yang hanya mengandalkan pendapatan dari short url untuk menghidupi blog ini. Tepatnya tanggal 6 Januari 2019 kemarin, akun adsense yang saya upgrade dari hosted ke non-hosted (full version) telah disetujui oleh pihak google adsense
Untuk yang belum mengerti apa itu akun adsense type hosted serta kelebihannya dan cara upgradenya bisa membaca Cara Upgrade Akun Adsense Hosted Menjadi Non-Hosted



Sebelumnya saya sudah mempunya akun adsense type hosted yang saya daftarkan melalui youtube, yang artinya akun adsense saya hanya bisa menampilkan iklan di youtube saja. Karena saya juga ingin menampilkan iklan pada blog, maka saya perlu melakukan upgrade pada akun adsense saya menjadi full version (hosted ke non-hosted).

Tidak mudah untuk diterima saat upgrade akun adsense, tapi juga tidak sulit karena Google Adsense memiliki kebijakan dan kriteria yang harus dipenuhi oleh pemohon jadi kalian jangan berkecil hati apalagi menyerah untuk mencobanya kembali. Karena sebelum akun adsense saya diterima menjadi non-hosted, saya sendiri sudah belasan kali ditolak saat mengajukan permohonan tersebut (pengalaman pribadi).

Kenapa saya bilang tidak mudah maupun tidak sulit ? jawabannya adalah tergantung pada blog yang kalian buat.

Berikut beberapa tips untuk kalian agar lebih mudah diterima:

1. Patuhi program Kebijakan Adsense
Sebetulnya jika kalian membaca, memahami serta mematuhi kebijakan adsense kalian sudah tidak perlu membaca tips tips yang banyak ditemukan di google, karena semua isinya mungkin hampir sama yang berbeda mungkin hanya pengalaman yang dialamai saat upgrade akun adsense. Klik disini untuk membaca Kebijakan Program Adsense.

2. Kemudahan Navigasi pada Blog
Buatlah semudah mungkin navigasi pada blog kalian, pentingnya navigasi pada sebuah blog agar setiap orang yang mengunjungi blog kalian tidak merasa kesulitan saat mencari yang mereka cari.


  • Menu Navigasi
         Buatlah menu navigasi sesuai topik yang dipilih pada blog kalian agar pengunjung
         tahu dengan topik pada blog kalian
  • Halaman Pendukung
         Perlunya memberi halaman pendukung pada blog kalian mulai dari About Me,
         Contact, Privacy Policy atau Term of Service (TOS) bahkan kalian bisa
         menambahkan Disclaimer pada blog kalian.
  • Widget
         Berikan beberapa widget yang berguna kepada pengunjung antara lain Popular Post,
         Recent Post, Label kalian bisa menambahkan profil Google Plus.
  • Konten Berkualitas
         Lengkapi artikel yang kalian buat dengan gambar pendukung, video serta penjelasan
         lengkap yang diperlukan agar pengunjung tidak merasa kebingungan saat membaca
         artikel yang kalian buat.
         Agar saat mendaftar ataupun upgrade akun adsense
         tidak terkena masalah, seiring dengan banyaknya artikel yang hampir sama kita akan
         kesulitan saat upgrade akun adsense kita, karena bisa-bisa artikel kita terkena
         plagiarism atau konten salinan, meskipun kalian membuat artikel sendiri
         (bukan hasil copy-paste).

Semoga artikel yang saya buat sedikitnya bisa membantu kalian. jika ada pertanyaan mengenai artikel ini silahkan tinggalkan komentar dibawah.

0 Response to "TIPS Mudah Diterima Upgrade Google Adsense dari Hosted ke Non-Hosted"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel